Surat Manis Xiumin EXO Untuk Para Penggemarnya

Surat Manis Xiumin EXO Untuk Para Penggemarnya

Rakhmat RM
6 Feb 2018
Dibaca : 3122x

Guebanget.com-           Salah satu personel boyband EXO yaitu Xiumin, baru – baru ini membagikan sebuah surat manis yang ia tunjukkan untuk para fans-nya. Dalam surat yang ia berikan kepada fans-nya, Xiumin memberitahukan bahwa dirinya tidak akan lagi menerima hadiah yang diberikan para penggemarnya.

Dalam suratnya yang dilansir dari Soompi, Selasa (6/2/2018), anggota tertua EXO ini menjelaskan bahwa yang ia butuhkan hanya cinta yang tulus dari penggemarnya. Xiumin menuliskan bahwa sejujurnya ia lebih baik menerima perasaan yang tulus dari penggemarnya, karena menurutnya cinta dan perhatian dari penggemarnya merupakan hadiah yang paling baik dari segalanya.

Dalam surat Xiumin EXO tulis, ia mengawali suratnya dengan menyapa penggemarnya. "Sekarang ini saya sedang bekerja keras mempersiapkan sesuatu. Tentu saja, sesuatu yang sedang saya siapkan ini untuk kalian semua. Karena belum ada yang bisa dibagikan, kalian pasti mengira aku hanya beristirahat. Benar kan?" tulisnya di awal surat.

"Saya ingin mengatakan pada kalian semua yang berpikiran seperti itu, bahwa yang kalian pikirkan itu sama sekali tidak benar!! hahaha" tambahnya pada suratnya tersebut. Xiumin membicarakan tentang bagaimana ia mengerti penggemarnya sekarang ini pasti sedang penasaran dengan apa yang sedang ia lakukan.

Idol kelahiran tahun 1990 ini juga menceritakan bagaimana dia menjadi lebih banyak bicara di depan penggemarnya. Tidak lupa juga Xiumin mengucapkan terima kasih kepada penggemarnya yang sudah membuatnya seperti dirinya sekarang.

"Saya menjadi lebih nyaman berbicara dibandingkan dengan sewaktu saya debut dulu. Itu karena sekarang saya menjadi lebih dekat dengan para EXO-L dan kita sudah berbagi kenangan bersama selama bertahun-tahun." tulisnya dalam surat itu.

"Semua hadiah yang kalian berikan kepadaku, aku menggunakannya dengan baik. Dan juga aku bisa hidup tanpa kekurangan apa pun, aku sangat berterima kasih."

Ia lantas mengungkapkan maksudnya memublikasikan surat ini, yakni tak lagi menerima hadiah dari penggemar. 

"Walaupun saya ingin menerima segalanya yang kalian berikan secara tulus tetapi apa yang bisa saya lakukan, ketika tidak ada lagi tempat di rumah hanya untuk menginjakkan kakiku sendiri. Jika aku bisa berbicara secara terus terang tanpa bertele-tele, aku hanya ingin menerima perasaan kalian mulai dari sekarang." ujarnya lagi.

"Saya berpikir, bahwa saya seharusnya berbicara dengan jujur. Karena itu, kata-kata ini mengalir keluar. Tapi untuk berjaga-jaga, jika ada orang yang merasa kesal atau terluka karena kebenaran yang saya ucapkan, saya meminta maaf."

Xiumin melanjutkan isi suratnya dengan mengungkapkan bagaimana keinginannya membalas semua cinta yang diberikan oleh para penggemarnya, dan dia akan terus bekerja keras untuk menunjukkan dirinya yang lebih baik lagi.

"Saya sekarang berumur 29 tahun, saya akan memberikan semua yang saya mampu berikan pada tahun terakhir umur 20-an ku ini" tutupnya.

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Berita Netizen Terupdate
Copyright © 2025 GueBanget.com - All rights reserved
Copyright © 2025 GueBanget.com
All rights reserved