7 Tips Atasi Patah Hati dengan Tepat

7 Tips Atasi Patah Hati dengan Tepat

Maman Soleman
27 Apr 2018
Dibaca : 4640x

Berani pacaran, berarti mesti siap patah hati. Bukan nakutin, lho. Tapi memang begitu siklusnya dalam dunia cinta. Patah hati, rasanya dunia seakan runtuh. Apa yang ada di depan kita tampaknya nggak bersahabat. Semua terlihat murung dan menderita.

Sstt... justru dengan patah hati, kamu bisa banyak belajar. Beneran! Patah hati salah satu pengalaman dalam dunia cinta. Kalau nggak ngerasain, nggak lengkap rasanya. (setuju nggak?)

Nah, kamu patah hati? Lakukan tips atasi patah hati seperti di bawah ini:

Berdamai dengan dirimu sendiri dan masa lalumu

Manjakanlah diri kamu buat melakukan aktivitas yang paling kamu senangi. Janganlah ragu untuk kelihatan egois bagi diri sendiri dan janganlah perdulikan komentar orang lain mengenai kamu.

Merenung

Nikmati sajalah semua keadaan akan kehilangan dan kesendirian. Berlama-lamalah dengan dirimu sendiri sembari mawas diri (introspeksi). Setidaknya ini dapat menjadi cara jitu selaku penyembuh sakit hatimu. 

Pergi bareng teman-teman

Ajaklah teman-teman lamamu yang dapat membuatmu tersenyum bahkan tertawa lebar. Nikmatilah jalan-jalan sepuas hati kamu. Bisa jalan-jalan ke pantai maupun ke gunung, jauhi situasi keseharianmu.

Curhat pada teman

Tentu teman yang bisa kamu percaya. Tiap-tiap orang tentu perlu curhat. Jadi janganlah ragu-ragu buat curhat. Bisa kok, curhat mengurangi beban berat dalam hati kamu.

Jangan cari pelarian

Biasanya nih, orang yang baru saja putus cinta relatif labil dan ingin mencari pelarian kepada orang lain. Ini salah besar, lho. Pelarian tuh, bukanlah sebuah penyelesaian tetapi justru membuat persoalan baru. Percaya deh.

Pahami, putus cinta itu wajar

lya, putus cinta itu adalah hal yang wajar, sewajar basah bila bermain air. Jadi, janganlah terlalu dipikirkan atau hanyut di dalam kedukaan. Yakin deh, kamu dapat keluar dari permasalahan ini. Buka mata, di luar sana lebih banyak masalah jika dibandingin masalah kamu yang "cuma" putus cinta.

Tebar pesona lagi

Putus cinta belum kiamat. Bangun! Rapikan dandananmu, perbaharui sikap, pasang senyum termanismu. Siap-siap deh tebar pesona lagi. Pasti, kamu akan mendapatkan cinta sejatimu.

#Tagar Berita

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Berita Netizen Terupdate
Copyright © 2025 GueBanget.com - All rights reserved
Copyright © 2025 GueBanget.com
All rights reserved