8 Hal Ini yang Harus Kamu Miliki Saat Menginjak Usia Kepala 3

8 Hal Ini yang Harus Kamu Miliki Saat Menginjak Usia Kepala 3

Susi Lestari
16 Okt 2017
Dibaca : 2483x

GueBanget.com – Dewasa pada umumnya selalu dikaitkan dengan usia seseorang. Tidak salah dengan pernyataan tersebut karena semakin seseorang berusia lebih tua artinya orang tersebut telah memiliki banyak pengalaman dalam hidupnya. Begitu pula ketika Anda telah memasuki usia kepala 3. Ada beberapa ekspektasi yang harusnya telah Anda miliki.

Mandiri Secara Finansial

Pada usia kepala 3 Anda seharusnya telah mandiri secara finansial, artinya Anda tidak lagi bergantung kepada orang lain terutama kepada kedua orang tua. Idealnya And atelah mapan dengan penghasilan dari pekerjaan yang sednag Anda geluti saat ini.

Mengelola Uang Dengan Baik

Pada usia kepala 3, Anda harusnya telah mampu untuk mengelola keuangan sendiri dimana Anda telah mampu mnegalokasikan persentase pendapatan Anda dengan baik. Setelah menentukan alur alokasi keuangan yang jelas, alur keuangan kita akan jadi semakin jelas pula.

Memiliki Tabungan dan Dana Darurat

Menabung itu sendiri artinya menyisihkan dari awal. Anda harus mampu memiliki dana darurat, karena hal itu penting. Jangan sampai apa yang Anda lakukan selama ini hanya sia – sia belaka, karena Anda tidak memiliki kemampuan untuk menabung dan mengejar target setiap bulannya.

Gak Punya Banyak Utang

Proporsi utang yang baik tiu adalah sebesar 30% dari total penghasilan kita. Jangan sampai pendapatan yang kita miliki hanya numpang lewat saja, tidak berarti apa – apa. Sebisa mungkin Anda harus mampu memprioritaskan setiap pengeluaran yang dilakukan setiap bulannya.

Memiliki Properti Pribadi

Pada usia kepala 3 harusnya ada telah mampu untuk memiliki property pribadi. Jika memang belum sanggup untuk membeli property sendiri, Anda dapat melakukan opsi yang kedua yaitu nyicil.

Punya Investasi

Pada usia kepala 3 Anda harus telah mampu untuk berinvestasi. Jenis investasi itu sendiri bermacam – macam. Reksadana, emas atau saham. Anda dapat menyisihkan 10% dari pendapatanmu untuk melakukan investasi.

Memiliki Asuransi

Asuransi sangatlah penting dimiliki oleh setiap orang apalagi jika Anda merupakan tulang punggung keluarga. Hidup manusia itu sendiri tidak akan lepas dari musibah, jangan sampai Anda harus ketar ketir mencari biaya untuk musibah yang menimpa Anda.

Membuat Dana Pensiun

Kita tidak pernah tau kapan kita akan menutup usia. Namun sebelum hal itu terjadi, Anda harus telah memikirkan dana pensiun. Jangan ditunda, segera mempersiapkan dana pensiun Anda.

 

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Berita Netizen Terupdate
Copyright © 2025 GueBanget.com - All rights reserved
Copyright © 2025 GueBanget.com
All rights reserved