Wisata Outbound dan Area Camping Terbaik di Puncak Bogor yang Wajib Dikunjungi

Wisata Outbound dan Area Camping Terbaik di Puncak Bogor yang Wajib Dikunjungi

Admin
23 Okt 2018
Dibaca : 13248x

Guebanget.com - Gaya hidup dan tingkat persaingan yang semakin keras dalam dunia kerja maupun usaha membuat masyarakat di daerah perkotaan terutama kota besar menjadi lebih tegang, emosional dan bahkan tak sedikit yang stress. Beban dan tekanan hidup yang dirasakan semakin berat, namun semua harus dilalui jika tidak ingin kalah dan tenggelam dalam mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari.

Berdasarkan penelitian, tingkat stress masyarakat yang tinggal di perkotaan lebih besar daripada masyarakat yang tinggal di pedesaan. Beberapa hal yang membuat masyarakat perkotaan beresiko memiliki tingkat stress yang lebih tinggi, diantaranya :

Tingginya Tekanan Pekerjaan

 

Beban dan tekanan di pekerjaan yang menuntut untuk hasil kerja yang lebih baik membuat masyarakat perkotaan harus mampu bersaing jika tidak ingin ketinggalan atau beresiko kehilangan pekerjaan. Pola pikir yang selalu fokus pada pekerjaan membuat tubuh dan otak menjadi lebih lemah dan rentan terserang penyakit, dan stress merupakan salah satu penyakit yang bisa diderita masyarakat perkotaan.

Tingkat Kemacetan yang Tinggi

 

Tak bisa dihindari kemacetan yang sering terjadi di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Bekasi dan kota besar lainnya yang membuat tingkat emosional masyarakat di kota menjadi lebih besar dibandingkan masyarakat di pedesaan. Waktu merupakan hal yang sangat berharga bagi masyarakat di kota besar jika tidak ingin terseok-seok dalam mengerjakan tugas kantor.

Tingkat Kebutuhan Ekonomi yang Tinggi

Beban hidup di kota yang dirasakan semakin tinggi membuat salah satu faktor pemicu stress. Penghasilan yang didapat terkadang tidak mencukupi kebutuhan hidup membuat masyarakat di kota senantiasa berpikir untuk mendapatkan penghasilan tambahan demi tercukupinya kebutuhan hidup keluarga.

Faktor Sosial dan Komunikasi yang kurang

Faktor kelelahan setelah melakukan aktifitas kerja sehari-hari membuat masyarakat di kota besar kurang berinteraksi dengan masyarakat sekitarnya. jangankan untuk berinteraksi dengan masyarakat, terkadang waktu untuk keluarga pun menjadi terlupakan karena kesibukan yang padat. 

Untuk mengurangi tingkat stress yang dialami masyarakat di perkotaan, ada beberapa hal yang mungkin bisa dijadikan sebagai pegangan, antara lain :

Olah Raga Ringan Bersama Keluarga

Olah raga ringan seperti jalan kaki di tempat terbuka seperti car free day atau tama kota bersama keluarga di hari libur atau minggu, merupakan obat yang cukup baik untuk menghilangkan rasa suntuk, penat, stress saat bekerja. Komunikasi dengan keluarga pun menjadi bisa lebih terjalin saat ada waktu untuk berkumpul dengan keluarga.

Refreshing ke Tempat Wisata

Refreshing atau jalan-jalan ke tempat wisata, terutama wisata alam bersama keluarga atau rekan sekantor bisa menurunkan tingkat stress dan membuat pikiran menjadi fresh kembali saat bergelut dengan dunia kerja. Utamakan wisata di alam terbuka seperti out bond, camping, gathering dengan rekan kantor, karena dengan mengunjungi waisata di alam terbuka, tak hanya udara segar yang bisa dihirup, pemandangan alam yang indah akan membuat pikiran menjadi tenang dan menurunkan rasa tegang yang ada di pikiran kita.

Simpan Foto Keluarga di Kantor

Jika tidak ada waktu untuk berlibur, usahakan menyimpan foto keluarga di meja kerja, itu juga kalau atasan mengijinkan. Tujuannya jika pikiran sudah terlalu penat dengan pekerjaan, dengan melihat foto keluarga bisa menjadi motivasi untuk melanjutkan pekerjaan.

Wisata Gunung Geulis Camp Area Puncak Bogor

 

Buat masyarakat yang tinggal di Jakarta, Bekasi dan sekitarnya, Bandung, Bogor, tempat wisata yang sering dikunjungi yaitu Puncak Bogor yang sangat terkenal dengan keindahan alamnya. tak hanya menyediakan keindahan wisata alam, Puncak Bogor juga menyediakan kuliner yang bisa disantap sambil menikmati segarnya udara di Puncak Bogor. 

Hotel dan Villa juga bisa menjadi tempat yang nyaman untuk menghilangkan kepenatan dan stress setelah sekian lama bergelut dengan dunia kerja atau usaha. 

Tempat wisata di Puncak Bogor yang bisa menjadi referensi kunjungan wisata bagi keluarga untuk refreshing yaitu Wisata Gunung Geulis Camp Area. Terletak di Jalan Pelangi no 2 Gunung Geulis Puncak Bogor Jawa Barat, Wisata seluas 8 hektare ini merupakan tempat Outbound terbaik di Bogor.

Tak hanya sebagai tempat wisata outbound terbaik di Bogor, wisata Gunung Geulis Camp Area ini juga merupakan lahan perkemahan atau camping yang cocok sekali digunakan untuk mengisi waktu liburan anda dan keluarga. Bahkan lahan camping ini bisa menampung karyawan dari kantor yang ingin melakukan Gathering.

Fasilitas yang ada di Wisata Gunung Geulis Camp Area selain outbound dan camping, juga ada cafe dan resto, Resort, Toilet bersih sebanyak 48 unit, tempat parkir yang luas, Kolam renang, musholla dan Pendopo yang luas.

Area camping terbaik di Bogor ini sudah banyak dikunjungi komunitas atau perusahaan-perusahaan besar untuk melakukan Gathering atau Fun games seperti Trans 7 ( jambore si Bolang ), LPK Zein, Assosiasi Produsen Peralatan Listrik dan masih banyak komunitas dan perusahaan lain yang berkunjung di tempat wisata ini.

Tak hanya komunitas dan perusahaan yang sering melakukan kunjungan ke tempat wisata outbound dan camping terbaik di Bogor ini, masyarakat dari Jakarta, Bekasi, Bandung bahkan Bogor sendiri sering berkunjung bersama keluarga untuk menghilangkan rasa penat dan suntuk dalam bekerja.

Taufik Rahmat, salah seorang pejabat di lingkungan Rumah Sakit Umum Daerah ( RSUD ) kota Bogor menyatakan kepuasannya saat mengajak keluarganya berkunjung ke Wisata Gunung Geulis Camp Area ini. "Tempatnya nyaman dan sangat sejuk, anak-anak suka bermain outbound, kapan-kapan saya ajak lagi  keluarga datang kesini".

Beda lagi dengan Cecep zakaria yang bekerja di lingkungan Pemda Bogor, "saya lebih senang menikmati suasana malam di tempat ini, pikiran jadi fresh setelah lama ngga liburan".

Gunung Geulis Camp Area Bogor juga menyediakan paket-paket pilihan program outbound ( Paket outbound Edukasi dan Paket Outbound rekreasi ), Paket camping dan Paket Fun Games dengan harga yang sangat bersahabat dan kompetitif.

So.. buat sobat gue yang tinggal di Jakarta, Bandung dan sekitarnya yang ingin refreshing melepas penat dan stress, kamu wajib nih berkunjung ke wisata outbound dan camping ini agar badan dan pikiran sobat gue menjadi lebih segar dan lebih semangat lagi dalam menghadapi persaingan di dunia kerja maupun usaha yang sangat keras.

Nah.. kalau sobat gue mau tau lebih banyak informasi mengenai Wisata Gunung Geulis Camp Area Bogor dan ingin memesan untuk acara Gathering atau camping baik dengan keluarga atau kantor bisa menghubungi ke nomor kontak dibawah ini .

OUTBOUND PUNCAK-

GUNUNG GEULIS CAMP AREA

 

JL. BUKIT PELANGI NO 2 GUNUNG GEULIS PUNCAK BOGOR JAWA BARAT

021 7504381

081316773449

 

#Tagar Berita

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Berita Netizen Terupdate
Copyright © 2024 GueBanget.com - All rights reserved
Copyright © 2024 GueBanget.com
All rights reserved