Nih, Lima Kunci Jitu Jago Jualan yang Harus Anda Ketahui!

Nih, Lima Kunci Jitu Jago Jualan yang Harus Anda Ketahui!

Zeal
27 Nov 2017
Dibaca : 2439x

Di jaman milenial ini banyak dari kalangan remaja sampai dewasa yang hobi berjualan, terlebih teknologi dan informasi yang sudah semakin canggih ,berbelanja cukup tekan handphone. Memudahkan jual beli terjadi dimana saja dan kapan saja. Nah, untuk menunjang jualan yang Anda lakukan, Anda perlu tahu 5 kunci jitu jago jualan .

Kenali produk

Sebelum berjualan, kenalilah secara detail produk yang Anda jual, kualitas bahannya, ragam warna, ukuran dan harganya. Dengan tahu itu semua, Anda akan lancar menjelaskan kepada calon pembeli.

Buat target jualan

Targetkan produk yang akan Anda jual, agar Anda terus termotivasi untuk bisa menjual produk Anda bahkan sampai laris manis. Target jualan bisa Anda tetapkan tiap hari, minggu, bulan bahkan tahun, harus berapa barang jumlah produk yang harus Anda jual.

Pelajari sosial media

Dengan mempelajari sosial media, Anda dapat melipatgandakan strategi promosi kepada calon pembeli Anda, dan itu akan berbanding lurus dengan hasil produk yang dapat Anda jual.

Pelajari Copywriting

Copywriting adalah salah satu cara menulis ajakan atau mempromosikan produk Anda, melalui bahasa yang menarik, gambar yang memikat atau bahkan video yang menarik. Dengan mempelajari copywriting yang baik, Anda dapat meningkatakan daya tarik calon pembeli untuk terpikat pada produk yang Anda jual.

Kuasai teknik closing

Teknik closing artinya teknik atau cara meyakinkan calon pembeli agar menjadi pembeli, dengan kata-kata atau kalimat yang meyakinkan, sehingga calon pembeli memutuskan membeli produk Anda.

Bagaimana, Anda sudah siap menerapkan 5 tips jitu agar Anda lebih jago berjualan ? Semoga bermanfaat.

 

Artikel Terkait

Artikel Lainnya

Berita Netizen Terupdate
Copyright © 2024 GueBanget.com - All rights reserved
Copyright © 2024 GueBanget.com
All rights reserved