GueBanget.com - Perubahan musim kemarau menjadi penghujan biasanya akan mengundang banyak penyakit untuk daya tahan tubuh yang tidak kuat. Apalagi kalau Anda kehujanan saat Anda sedang tidak fit. Bagaimana ya caranya supaya daya tahan tubuh kuat walaupun kehujanan? Berikut 7 tips menjaga daya tahan tubuh saat musim hujan
Segera pergi mandi dan keramas apabila Anda kehujanan. Untuk meminimalisir tubuh Anda terkena air hujan, upayakan ketika hujan menggunakan payung. Jika Anda sedang mengendarai motor pakailah jaket dan jas hujan saat berkendara. Karena, air hujan mengandung polusi dan tidak selalu bersi, hendaknya Anda mandi dan keramas setelah Anda kehujanan.
Tips kedua untuk menjaga daya tahan tubuh ketika Anda kehujanan adalah minum vitamin. Sebab, saat pergantian musim, tubuh Anda akan beradaptasi dengan perubahan tersebut, tubuh tidak akan langsung menyesuaikan dengan kondisinya, melainkan ada sebuah proses adaptasi. Proses adaptasi inilah yang akan mempengaruhi sistem kekebalan tubuh manusia yang akan menjadi lemah. Ketika sistem imun turun atau lemah, maka tubuh Anda akan cepat terserang penyakit ketika kehujanan.
Pastikan Anda selalu menjaga kebersihan tubuh Anda. Mengapa harus menjaga kebersihan? Karena ketika musim hujan, kuman akan berkembang biak lebih cepat dan leluasa karena tingkat kelembaban yang tinggi. Karena inilah, tubuh akan lebih cepat terserang penyakit.
Bersihkan lingkungan Anda! Seperti poin tiga, Anda pun harus menjaga kebersihan lingkungan Anda. Saat hujan, lingkungan di sekitar kita akan becek bahkan banjir. Jika tidak dibersihkan maka akan menjadi sarang kuman.
Pastikan! Kebutuhan cairan pada tubuh Anda tercukupi. Banyak orang yang mengabaikan mengkonsumsi air putih. Alasannya karena udara dingin tidak menjadikan haus, air putih digantikan dengan the hangat atau air jahe.
Menjaga asupan makanan. Makanan yang sehat dan bergizi akan membantu daya tahan tubuh Anda untuk menolak penyakit yang akan menyerang tubuh Anda. Untuk itu, perhatikanlah asupan makanan yang Anda konsumsi.
Memperhatikan pola makan. Selain, asupan makanan yang harus diperhatikan. Anda juga harus memperhatikan jadwal makan Anda. Supaya Anda tidak kelaparan, sebab udara dingin akan membuat Anda cepat lapar. [Nsw/Red]