GueBanget - Olahan makanan yang berasal dari daging ayam dan bagian tubuh ayam yang lain selalu menjadi favorit para pecinta kuliner. Bahkan untuk dijadikan lauk pauk sehari haripun tak membosankan. Tapi terkadang ada beberapa orang yang tidak mau mengkonsumsi ceker ayam, ada yang menganggap bagian ceker ayam itu menjijikan. Tapi, apakah Anda tahu kalau manfaat dari ceker ayam ini baik untuk kesehatan tubuh?
Berikut adalah manfaat ceker yang dianggap menjijikan namun melezatkan ini untuk kesehatan tubuh Anda:
Sebuah penelitian yang dilakukan di Taiwan mengungkapkan bahwa kaki ayam mengandung kolagen yang sangat tinggi. Kolagen sendiri merupakan bahan untuk menjaga elastisitas yang dibutuhkan oleh kulit Anda.
Kadar kolagen alami yang ditemukan pad acker ayam ini mirip dengan kadar kolagen alami pada sayuran berdaun hijau dan buah-buahan yang mengandung vitamin C.
Ceker ayam mengandung protein dan kalsium. Kedua nutrisi tersebut sangat penting untuk membantu regenerasi saraf, otot, dan tulang.
Seorang peneliti di Amerika Serikat melakukan sebuah penelitian yang mengungkapkan bahwa potensi nutrisi ini dapat membantu menyembuhkan luka.
Gusi berguna untuk menunjang gigi. Beberapa penyakit gusi timbul karena kesehatan gigi yang buruk. Selain itu masalah pada gusi juga dapat ditimbulkan dari dalam tubuh, seperti kurangnya vitamin dan nutrisi bisa menimbulkan masalah pada gusi. Pada ceker ayam terdapat jaringan ikat mengandung nutrisi, jaringan ikat dan tulang rawan yang dapat berubah menjadi gel karena mengandung kolagen, asam amino, dan beberapa zat ini akan meningkatkan kesehatan pada gusi Anda.
Ceker ayam kaya akan nutrisi seperti pembentukan kolagen dan gelatin. Selain itu ceker ayam juga mengandung mineral seperti seng, tembaga, magnesium, kalsium, dan fosfor. Semua mineral yang terkandung ini dibutuhkan untuk tubuh dalam membangun kesehatan dan mengatasi beberapa penyakit.
Disebutkan dalam penjelasan poin sebelumnya bahwa ceker ayam mengandung kalsium. Semakin tua usia seseorang semakin membutuhkan zat untuk menjaga supaya tulang tidak rapuh. Dengan mengkonsumsi ceker ayam secara teratur, Anda dapat mendapatkan nutrisi seperti kalsium, protein, tulang rawan, dan kolagen. Nutrisi-nutrisi ini dapat menguatkan sendi dan mengurangi kerapuhan pada tulang Anda.
Untuk Anda yang tidak suka mengkonsumsi ceker ayam tak perlu khawatir, karena Anda bisa mengolahnya menjadi kaldu yang tak kalah bermanfaatnya dengan Anda mengkonsumsinya secara langsung.