Sudah tidak diragukan lagi jika buah alpukat selain memiliki rasa yang enak dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh, buah ini juga memiliki kandungan vitamin yang sangat baik bagi kesehatan kulit. Seperti vitamin C, E, dan asam lemak omega-3. Oleh karenanya buah yang satu ini dapat digunakan untuk mengobati jerawat, mengurangi penuaan dan menghaluskan kulit. Kita bisa menjadikan buah yang satu ini sebagai masker wajah kita. Kita dapat mengkombinasikan masker alpukat ini dengan bahan alami lainnya agar mendapatkan hasil yang maksimal. Lalu bagaimana cara membuat masker alpukat kombinasi dan apa manfaatnya, berikut seperti dilansir dari Boldsky :
1. Madu Dan Masker alpukat
Madu terdiri dari sifat antibakteri, yang sangat bagus untuk mengobati jerawat dan masalah kulit lainnya. Madu adalah pelembab yang bagus dan bila dikombinasikan dengan alpukat, ia bisa membantu memperbaiki pori-pori, mengencangkan kulit dan mengurangi penuaan.
Cara Pakai:
1. Haluskan alpukat matang dan tambahkan 1-2 sendok makan madu
2. Oleskan campuran itu dengan lembut di wajah Anda
3. Biarkan selama 20 menit.
4. Cuci dengan air bersih
2. Mentimun Dan Alpukat
Kandungan air yang tinggi pada mentimun dapat membantu menjaga kulit Anda tetap terhidrasi.
Cara Pakai:
1. Haluskan alpukat dan campurkan dengan jus mentimun
2. Oleskan masker tersebut di seluruh wajah Anda
3. Diamkan selama 15-20 menit
4. Cuci bersih dengan air suam-suam kuku
5. Ulangi sekali dalam seminggu
3. Lemon Dan Alpukat
Lemon mengandung asam sitrat, yang membantu mengelupas sel kulit mati dan juga merevitalisasi kulit Anda. Sifat anti bakterinya juga mampu membantu melawan jerawat.
Cara Pakai:
1. Haluskan alpukat
2. Potong lemon menjadi dua
3. Ekstrak jus keluar dari lemon
4. Campur jus lemon dengan pasta alpukat
5. Oleskan campuran ke wajah Anda, pastikan Anda tidak menerapkannya pada luka terbuka, mata atau bibir
6. Diamkan selama 15 menit
7. Cuci muka dengan air biasa
8. Usapkan wajah dengan handuk bersih
9. Ulangi ini 2-3 kali dalam seminggu
10. Oleskan tabir surya jika Anda melangkah keluar di siang hari
Selamat Mencoba !